Review

Gleam Cafe

6 Februari 2015


Alamat :

Jl. Tamar, Jl. Agus Salim, Jl. Parit H. Husin 2

Label

Resto, Dessert
Rp 10.000-30.000

Jam Buka

Senin - Minggu
12.00 AM - 12.00 PM

Fasilitas
Wifi:
AC:
Delivery:
Music:
Smoking:

Review

Cafe yang pertama kali buka di Jl. Tamar ini merupakan cafe dengan berbagai macam menu yang bisa dipilih dan disantap. Dari olahan Ayam, Ikan, Udang, Kepiting, Sup, Mie, dan menu cemilan lain. Meski banyak pilihan, tapi menu favorit di Cafe Gleam ini adalah Menu Cemilan. Mulai dari Chai Kue kukus (yang merupakan salah satu makanan khas di kota Pontianak ini), Chai Kue goreng, Pisang Goreng Keju, Nanas Goreng Keju, bahkan Es Krim.

Chai Kue yang disediakan di sini bisa dibilang paling lengkap dan sesuai selera, karena konsumen dapat memilih sendiri isian dari cemilan ini. Isian Chai Kue yang dapat dipilih antara lain: Bengkuang, Keladi, Kucai, Rebung, dan Kacang.

Chai Kue di Gleam Cafe ini dihidangkan dalam keadaan fresh from the oven, dan memang, Chai Kue itu paling enak disantap saat masih panas. Tekstur kulitnya yang lembut plus isinya yang segar membuat Chai Kue yang dihargai IDR 1 K per buah (minimal order 15bh) ini sangat pas dinikmati bersama keluarga atau teman-teman. Selain itu, di Gleam cafe juga tersedia menu Chai Kue goreng. Chai kue goreng yang ditawarkan mempunyai isi yang variatif, seperti seafood (campuran udang, cumi-cumi, dan daging ayam), daging sapi, dan ayam. Chai Kue goreng ini bisa menjadi alternatif cemilan yang unik dan asyik. Harga Chai Kue goreng ini antara IDR 7-8k, tergantung variasi.

Selain Chai Kue, jangan lewatkan juga menu kudapan Pisang Goreng Keju atau Nanas Goreng Keju yang disajikan di sini. Pisang yang lembut dibalut tepung renyah dan diolesi dengan susu dan keju membuat kudapan ini sangat syahdu dinikmati kapan saja. Dari tiga cabang Gleam Cafe ini, Gleam Cafe di P.H.Husin 2 (Paris 2) merupakan Cafe yang terbesar dan terbaik dari segi dekorasi, besar ruangan, dan kebersihan.

Cafe di Paris 2 berlantai dua. Lantai dasar dirancang terbuka dengan meja di tengah ruangan dan meja lesehan di pinggirnya. Uniknya, di sepanjang lesehan ini terdapat akuarium kecil yang dibuat di bawah tempat lesehan. Hal ini tentu sangat menarik atensi dari anak-anak kecil yang berkunjung ke sini. Lantai dua juga ditata dengan konsep terbuka dengan meja dan kursi. Kalau beruntung, anda bisa mendapatkan meja yang pas di balkon lantai dua, sehingga suasana makan malam akan terasa lebih romantis jika bersama pasangan anda. Selain itu, Gleam di Paris 2 ini halaman parkirnya cukup luas, jadi tidak perlu khawatir untuk memarkirkan mobil atau motor.

Result:

+ Best Chai Kue in town!
+ Banyak pilihan menu
+ Harga cukup terjangkau

- Kebersihan kurang terjaga (di Jl. Tamar)
- Ruangan terasa panas karena tidak memakai AC

Lokasi:

Jl. Tamar, Jl. Agus Salim, Jl. Parit H. Husin 2

Range Harga:

Rp 10.000-30.000

Jam Operasional:

Senin - Minggu (12.00 AM - 12.00 PM)


Fasilitas
Wifi:
Air Conditioner:
Delivery Service:
Live Music:
Smoking:
Tempat Lainnya

Combi Cafe

Jly Dessert

Casa De Paris




Top
Top