Cerita Kota

AIESEC Future Leaders, Latih Jiwa Kepemimpinan dan Keterampilan Generasi Muda

19 Juni 2024

448 views

Kontributor :
Local Creators
@localcreators.id
Kontributor :
Local Creators
@localcreators.id

AIESEC in Untan Helps Develop the Young Generation Through AIESEC Future Leaders

CERITA KOTA | AIESEC in Untan kembali ambil bagian memberi dampak bagi anak muda di Kalimantan Barat, khususnya Kota Pontianak melalui program AIESEC Future Leaders (AFL) Summer Peak 2024. Program ini dirancang untuk anak muda di Kalimantan Barat sebagai tempat mereka mengembangkan keterampilan baru, khususnya kepemimpinan yang akan sangat berguna sebagai bekal perjalanan menuju masa depan. Diluar dugaan, AFL sukses menarik lebih dari 30 partisipan dari berbagai latar belakang yang bervariasi.

Mengambil tema “Ready to Own the Future”, program ini dilaksanakan selama 3 bulan, mulai dari 27 April hingga 27 Juli 2024 mendatang. Kurikulum dirancang agar partisipan dapat mengembangkan soft skills, hard skills dan potensi yang dimiliki. Mereka akan berpetualang dalam sebuah pengalaman unik untuk mengembangkan potensi kepemimpinan mereka serta membangun jaringan yang lebih luas, baik di Indonesia maupun global. 

AFL Summer Peak 2024 dibuka dengan kegiatan AFL Induction yang bertujuan mengenalkan program AFL itu secara lebih komprehensif. Rangkaian agenda dilanjutkan dengan Bi-Weekly Session yang akan dilaksanakan secara rutin setiap bulannya. Program ini juga akan menghadirkan coach sebagai pendamping dalam mengerjakan tugas-tugas selama AFL berlangsung. Tidak kalah penting, partisipan juga diberi kesempatan untuk berinteraksi dan saling berbagi cerita dengan partisipan dari cabang lainnya yang ada di Indonesia maupun luar negeri melalui kegiatan Networking Space.

AIESEC in Untan berkolaborasi dengan 6 narasumber berpengalaman dalam program AFL ini. Masing-masing narasumber akan sharing pengetahuan dan pengalamannya dalam setiap sesi Bi-Weekly. Rifa Alya Amanda, salah seorang narasumber pada Bi-Weekly 1 akan membahas tuntas pemahaman tentang analisis data, menganalisis informasi dan bagaimana cara untuk berpikir kritis. Materi seru tersebut dirangkum dengan judul sesi “DaTactive: Navigating Your Analytical Mindset”. Sesi selanjutnya pada Bi-weekly 2, akan diisi oleh Alwa Rerizia (Founder KIBARNESIA) yang membahas tentang cara berbicara di depan umum tanpa merasa cemas: “The Power of the Podium: Enhancing Your Public Speaking Skills”.

Partisipan pada Bi-Weekly 3 akan diperkenalkan tentang UI/UX dan Digital Marketing yang akan dibawakan oleh Adjie Rustandi, seorang yang telah menekuni bidangnya selama lebih dari 4 tahun dengan judul sesi “Beyond the Screen: Exploring the UI/UX Pathways and Digital Marketing”. Sesi ini dilanjutkan dengan Bi-Weekly 4 yang akan dibawakan oleh Novita Sari yang akan memberikan wawasan mengenai Pitching dan bagaimana tipsnya agar ide dapat tersampaikan secara maksimal, dengan judul “Persuasion in Presentation: From Pitching to Dealing”.

Selanjutnya, 1st Touchpoint dengan judul “Framing Your Future: A Guide to Portfolio Development” akan dibawakan oleh Tomy Satria Kurniawan, yang membahas pentingnya perjalan karir dan Personal Branding. Sementara itu, pada sesi 2nd Checkpoint dengan narasumber Tyas Kurnianigsih, partisipan akan diajak menyampaikan sekaligus membedah Personal Portfolio mereka. Portfolio ini diharapkan dapat membantu mereka dalam mempersiapkan karir impian.

AIESEC Future Leaders dilaksanakan dengan agenda bervariasi setiap minggunya. Ini menjadi keunikan pada program yang diselenggarakan oleh AIESEC in Untan. Tidak ketinggalan, AFL nantinya akan ditutup dengan sesi LC Debrief dan National Graduation sebagai bentuk perayaan bagi partisipan karena telah mengikuti program sampai akhir. Melalui program ini, AIESEC In Untan berharap dapat terwujud dampak baik yang berkelanjutan bagi anak muda. Lebih jauh, semoga ilmu dan pengalaman yang diperoleh para partisipan dapat diaplikasikan dan bermanfaat dalam kehidupan sehari-hari serta perjalanan karir mereka di masa yang akan datang. (*)




Top