Cerita Kota

Saatnya Jadi Bagian dari Pembangunan Berkelanjutan di Kalimantan Barat

22 November 2023

489 views

Kontributor :
M. Arief Novrianto
@m.arief.n
Kontributor :
M. Arief Novrianto
@m.arief.n

Ingin Jadi Bagian dari Pembangunan Berkelanjutan di Kalbar? Ayo Dukung DPPU Supadio dalam PROPER Emas 2023

CERITA LOKAL | PROPER Emas merupakan penghargaan tertinggi yang dianugerahkan kepada perusahaan yang terbukti melakukan pengelolaan lingkungan lebih dari yang dipersyaratkan dan melakukan upaya-upaya pengembangan masyarakat secara berkesinambungan. PT. Pertamina (Persero) - MOR VI DPPU Supadio berhasil menjadi satu diantara 168 perusahaan yang memenuhi nilai passing grade EMAS dan telah menunjukkan konsistensi meraih peringkat Hijau pada 2 periode penilaian PROPER (Public Disclosure Program for Environmental Compliance) sebelumnya, berdasarkan penilaian dokumen Hijau PROPER 2023.

Di era digital, kesempatan masyarakat untuk terlibat dalam mendukung pembangunan berkelanjutan di Kalimantan Barat kian terbuka lebar. Salah satunya yang saat ini dapat dilakukan adalah dengan meningkatkan dukungan PROPER Emas DPPU Supadio dalam pemilihan video terbaik dan favorit PROPER KLHK melalui vote Google Form (bit.ly/vote_propersupadio) dan kontribusi like, coment & subscribe di Youtube Channel Ditjen PPKL. 

Bertajuk “dari Pertamina untuk Kita”, PT. Pertamina (Persero) - MOR VI DPPU Supadio mengangkat cerita tentang upaya pembangunan desa berkelanjutan dan inovasi sosial yang selama ini dijalankan bersama oleh masyarakat di Sungai Kupah. Dengan visual dan alur cerita yang menggugah, karya ini sangat layak memperoleh apresiasi. Ayo Dukung DPPU Supadio dalam PROPER Emas 2023, dan saatnya berkontribusi menjadi bagian dari pembangunan berkelanjutan di Kalimantan Barat.

 




Top