Worldwide Instameet 12 Pontianak
8 Oktober 2015

Instagram merupakan salah satu media sosial terkemuka yang memungkinkan user untuk berbagi gambar, mengajak penggunanya di seluruh dunia untuk mengadakan kopi darat setiap 6 bulan sekali. Event kopi darat para pengguna Instagram ini diberi nama Worldwide Instameet (WWIM).
Naah, Kota Pontianak yang merupakan kota dengan jumlah komunitas ke-3 terbanyak se-Indonesia juga mengadakan WWIM pada 4 Oktober 2015 yang bertajuk WWIM PONTIANAK. Mengambil meeting point di kantin Yusra Pontianak, WWIM Pontianak yang dimulai pukul 7 pagi ini berhasil mengumpulkan 200 lebih pengguna Instagram yang berdomisili di Pontianak.
 WWIM Pontianak kali ini terasa special karena juga dihadiri oleh walikota Kota Pontianak, Bapak H. Sutarmidji, yang ikut berfoto bersama Pontianak Instagram users di depan Tugu Degulis Untan.
Check hashtag #wwim_pontianak for more awesomeness.
|
|